Resmi Dimulai, Turnamen Futsal Ikor Cup II 2023 tingkat Mahasiswa, Prof. Wolter: Dukung Kegiatan yang Membawa Prestasi dan Peningkatan Kualitas

Resmi Dimulai, Turnamen Futsal Ikor Cup II 2023 tingkat Mahasiswa, Prof. Wolter: Dukung Kegiatan yang Membawa Prestasi dan Peningkatan Kualitas



 

Kendari, mediahaluoleo.com - Kegiatan turnamen ini merupakan agenda tahunan yang dilaksanakan oleh pengurus HMJ ilmu keolahragaan, yang dilaksanakan tepatnya di Lapangan Futsal Mubaroq Sport. Rabu (25/10/2023).

Kegiatan ini mengangkat tema “Menjunjung Tinggi Sportifitas, Semangat Juang dan Jadila Juara”. Berbagai peserta klub yang terdaftar terdiri dari beberapa universitas yang ada di Kendari. Mulai dari UHO, Universitas Muhamadiyah Kendari (UMK), dan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kendari.

Kegiatan ikor cup II bertujuan menambah minat dan bakat olahraga futsal di sulawesi tenggara serta menumbuhkan semangat berolaharaga dikalangan remaja maupun dewasa.





Dalam pembukaan Kegiatan itu, dihadari langsung ketua jurusan ilmu keolahragaan, Dr. Wolter mongsidi dan wakil dekan 3 Fkip UHO, Prof. Dr. Edi Karno, sekaligus membuka kegiatan tersebut.

Dalam sambutannya Dr. Edi Karno mengatakan semua jurusan menjadikan agenda ikor agenda tahunan baik nasional maupun internasional. “Untuk semua jurusan tetap jadikan agenda ikor ini menjadi agenda tahun yang bisa dikembangkan di Sulawesi Tenggara dan juga nasional,” ucapnya.

Dirinya menambahkan, kegiatan ini akan selalu mensuport dan memberikan dukungan pada kegiatan membawa prestasi pada kualitas mahasiswa. “Saya selaku dekan fkip pada kegiatan ini akan mensupport dan memberikan dukungan kepada agenda kegiatan membawa prestasi bagi peningkatan kualitas mahasiswa dikanca universitas,”bebernya.

Dr. Wolter mengatakan laksanakan kegiatan dengan penuh tanggung jawab dan anggap olahraga ini milik semua dengan baik tanpa konflik.  “Laksanakan kegiatan ini dengan penuh rasa tanggung jawab, anggaplah bahwa olahraga ini milik merupakan milik kita semua dengan baik dan tanpa konflik dilapangan,”ungkapnya.


Sementara itu, Ketua Panitia, Awalludin, dalam laporannya mengatakan, Dana yang diperoleh untuk kegiatan bersumber dari Wakil Dekan 3 Fkip UHO dan juga pencaharian yang dilakukan panitia. “Dana dari kegiatan ikor cup ini di dapatkan dari pak WD 3 sebagai donatur kegiatan sebanyak 4 jt rupiah dan dari dana pencaharian sebanyak 8 juta rupiah, dalam kegiatan ini d ikuti 22 grup 4 grub,”jelasnya.

“Yang ingin kamu capai di kegiatan untuk menumbuhkan semangat juang berkegiatan di ilmu keolaragaan, dan ingin menumbuhkan bibit bibit atlet olaharaga futsal di ruang lingkup se-Sultra,”kata Awalludin menambahkan.

Ia berharap kegiatan Ikor cup II pemain menjujung sportifitas dan fair play. Semoga para pemain bisa bermain dengan menjunjung tonggi sportifitas dan fair play selama pertandingan berlangsung.

Diwaktu yang sama, ketua HMJ ilmu keolahragaan Agusta dalam kesempatan ini dirinya sangat mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia yang telah berusaha untuk menyukseskan kegiatan.

“Terima kasih saya ucapkan kepada panitia, sudah berusaha untuk menyukseskan kegiatan ini, baik secara fisik maupun ide serta gagasannya dalam menyelenggarakan kegiatan ini serta peserta yang ikut serta mengikuti kegiatan turnamen Ikor cup II,” ucapnya.

“Harapan saya kepada peserta turnamen kiranya saling mengenal satu sama lain dan mari bersama-sama menjaga sportifitas supaya kita bisa kembali untuk kegiatan kedepan nya,” tutupnya.

Untuk diketahui, kegiatan berlangsung dari hari rabu sampai kamis dan akan ditutup dies natalis pada malam berikutnya sekaligus penyerahan juara.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama