KuKar - Sebagai bentuk kesiapan menghadapi pesta demokrasi, personil Kodim 0906/Kutai Kartanegara (Kkr) dengan dipimpin oleh Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0906/Kkr, Mayor Inf. Mahfudz laksanakan apel siaga dalam rangka kesiapan pengamanan jelang pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 di wilayah kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar). Jumat (01/12/2023)
Dalam kesempatan apel siaga yang dilaksanakan dilapangan upacara Makodim 0906/Kkr, Kasdim memberikan arahan terkait pentingnya peran TNI dalam menjaga stabilitas keamanan selama proses pemilihan umum dan juga mengingatkan kepada seluruh personil untuk menjunjung tinggi netralitas dan profesionalisme dalam setiap menjalankan tugas.
"Proses Pemilu saat ini telah memasuki tahapan kampanye, demi terciptanya kondisi keamanan diwilayah kabupaten Kukar saya tekankan kembali netralitas TNI dan profesionalisme prajurit dalam pelaksanaan Pemilu nantinya”, kata Mayor Mahfudz.
Lebih lanjut, Kasdim juga menyampaikan agar seluruh personil dapat selalu menjalin sinergisitas dengan aparat pemerintah daerah dalam menjaga keamanan selama proses Pemilu berlangsung.
Pada apel siaga tersebut personil Kodim 0906/Kkr dengan dipimpin oleh Pasi Ops Kapten Inf. Bahri melakukan latihan antisipasi keamanan terkait berbagai kemungkinan yang dapat muncul selama proses pemilihan umum di wilayah kabupaten Kukar.